Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips Pencahayaan Di Kamar Mandi

Kamar mandi memerlukan pencahayaan yang baik. Karena kamar mandi cenderung basah dan lembab. Selain ventilasi yang cukup, pencahayaan juga sangat penting. Bukan hanya membuatnya tampak indah dan cantik, tapi juga akan membuat kita mudah ketika bersih-bersih.

Penataan cahaya di kamar mandi yang kecil memang tidak banyak masalah. Cukup pasang satu buah lampu saja juga sudah cukup. Tapi jika kamar mandi anda ukurannya lumayan besar dan terbagi lagi menjadi beberapa bagian, maka akan memerlukan perhatian khusus.

Penempatan lampu di kamar mandi hendaknya kita atur berdasarkan areanya, misalnya seperti ini:

  • Area shower atau bathtub
  • kloset
  • wastafel (vanity)

Setiap area ini memerlukan jenis pencahayaan yang berbeda. Ikuti tips pencahayaan di kamar mandi berikut ini: (sumber Kompas Properti)

1. Area shower atau bathtub.
Anda dianjurkan menempatkan lampu yang memiliki ketahanan baik terhadap cipratan dan uap air. Hal ini untuk menghindari hubungan arus pendek yang dapat merusak lampu, terutama buat anda yang suka mandi dengan air hangat.

2. Area kloset atau toilet.
Pencahayaan di area ini harus disesuaikan dengan kebiasaan pemilik rumah. Jika area ini digunakan juga untuk membaca, maka aplikasikan lampu bercahaya memadai untuk aktivitas baca. Jika ada artwork di area ini, berikan penerangan yang dapat menonjolkan kecantikan karya seni itu.

3. Area wastafel (vanity).
Banyak kegiatan dilakukan di sini, mulai bercukur, menyikat gigi, bahkan berdandan. Semua kegiatan ini berkaitan dengan wajah, maka usahakan cahaya dari lampu jatuh tepat di wajah.

Cahaya seperti itu idealnya datang dari lampu dinding, di sisi kiri dan kanan cermin, bukan dari atas. Manfaatkan cermin untuk membiaskan cahaya dari lampu, sehingga jatuhnya di wajah menjadi lebih lembut.

Bagaimana? Sudah siap menata lampu di kamar mandi anda?

Posting Komentar untuk "Tips Pencahayaan Di Kamar Mandi"